Blog ini berisi artikel tentang anime, berita teknologi, serta tips dan trik dunia komputer
Selasa, 22 Maret 2016
Jago Ngoding? Uang Senilai 130 Juta Rupiah dari Uber bisa Jatuh ke Tangan Anda Lho!
Menemukan sebuah bug pada aplikasi tertentu saat ini memang menjadi
keahlian yang banyak dicari oleh perusahaan. Bahkan sering perusahaan
teknologi besar dunia meluncurkan program bounty agar ada pihak ketiga
yang berperan untuk mencari bug kritis yang ada pada aplikasi buatannya.
Dan perusahaan terbaru yang meluncurkan program bounty ini adalah Uber.
kredit: AFR
Pihak Uber pun bahkan menyiapkan uang senilai 10 ribu USD atau setara
131 juta rupiah bagi mereka yang berhasil menemukan bug kritis pada
aplikasi Uber. Selain itu, mereka juga menerima siapapun yang dapat
menemukan celah bug kecil pada aplikasi Uber. Tentunya hadiah uang untuk
bug kecil tersebut jumlahnya tidak mencapai 10 ribu USD. Namun angkanya
tetap besar, karena hadiah terkecil yang disiapkan oleh Uber berjumlah 3
ribu USD atau setara 39 juta rupiah.
Hadiah uang yang disiapkan oleh Uber dalam program bounty ini pun tak
hanya pada kasus penemuan bug. Mereka juga akan memberikah hadiah
tambahan bagi mereka yang bisa menjebol pertahanan aplikasi Uber dan
mengeksploitasi sistem yang ada di dalamnya. Sebagai bonus lainnya,
mereka yang menemukan 4 bug dalam jangka 90 hari pertama akan memperoleh
hadiah tambahan yang setara 10 persen keseluruhan hadiah yang diterima.
Bagaimana? Cukup menarik bukan? Kalau mempunyai kepercayaan tinggi
dengan kemampuan ngoding yang Anda miliki, tidak ada salahnya mencoba
turut berpartisipasi pada ajang ini. Sebagai informasi tambahan, pihak
Uber memberikan sedikit panduan terkait bug yang mereka cari ataupun
lingkup kerja dari program ini di link berikut.
(BHK)
Sumber : http://www.beritateknologi.com/jago-ngoding-uang-senilai-130-juta-rupiah-dari-uber-bisa-jatuh-ke-tangan-anda-lho/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar